Moka Logo
4 Contoh Perilaku Konsumen dalam Bisnis

Tips Bisnis

4 Contoh Perilaku Konsumen dalam Bisnis

3 min
JordhiJordhi

Sedang menyusun strategi bisnis? Anda mungkin butuh contoh perilaku konsumen dalam bisnis. Salah satu faktor penentu Anda dalam menyusun strategi bisnis adalah dengan memahami perilaku konsumen.

Apalagi di era digital saat ini, perilaku konsumen cenderung berubah-ubah. Keputusan membeli sebuah produk tidak lagi didasari kebutuhan tetapi juga secara emosional.

Lalu, apa itu perilaku konsumen dan apa saja contoh perilaku konsumen? Simak artikel berikut ini untuk mengetahuinya lebih lanjut.


Sekilas Tentang Perilaku Konsumen

contoh perilaku konsumen dalam bisnis - 3

Sebelum mempelajari contoh perilaku konsumen dalam bisnis, mari kita pahami dulu pengertiannya. Perilaku konsumen adalah studi psikologis individu, kelompok, atau organisasi yang berhubungan dengan perilaku membeli, menggunakan, hingga membuang sebuah produk untuk memenuhi kebutuhan mereka.

Dengan kata lain, perilaku konsumen mempengaruhi bagaimana konsumen memutuskan produk apa yang ingin mereka beli atau gunakan.

Perilaku konsumen ini dipengaruhi oleh dua faktor yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal meliputi emosi, motivasi, kemampuan ekonomi, pengalaman, dan persepsi. Sedangkan faktor eksternal terdiri dari sosial budaya. tren, kelas sosial, referensi, dan, ketersediaan informasi.

Sehingga dalam kondisi dan situasi tertentu, seseorang bisa jadi memiliki pola perilaku konsumen yang berbeda-beda. Contoh, ketika Anda hendak memesan restoran untuk teman dan pacar. Memesan restoran hanya untuk bertemu teman biasanya Anda tidak memiliki banyak pilihan. Di mana pun itu tempatnya, selagi bisa digunakan untuk berkumpul dan bercengkrama.

Sedangkan ketika memilih restoran untuk bertemu pacar, ada banyak hal yang dipertimbangkan. Misal dari segi menu, jarak, suasana restoran, dan preferensi kesukaan dari pacar Anda.


Contoh Perilaku Konsumen dalam Bisnis

contoh perilaku konsumen dalam bisnis - 2

Pola perilaku konsumen biasanya didasari oleh dua hal yaitu keterlibatan konsumen itu sendiri dalam memutuskan apa yang ingin dibeli dan ketersediaan produk atau brand.

Berikut 4 jenis contoh perilaku konsumen dalam bisnis yang perlu Anda ketahui:

1. Perilaku kompleks (complex buying behavior)

Pada jenis ini, keterlibatan konsumen dalam memilih produk apa yang ingin dibeli tinggi. Dengan kata lain, proses riset, membeli, dan interaksi dengan brand atau penjual dilakukan langsung oleh konsumen itu sendiri.

Pola perilaku ini terjadi apabila konsumen hendak membeli produk yang sifatnya penting, dan berbiaya tinggi. Contoh, ketika Anda hendak membeli rumah, mobil, atau tempat pernikahan.

Baca juga: Sikatmi, Usaha Cuci Sepatu Sukses Berkat Maksimalkan Pelayanan

2. Perilaku eliminasi ketidakcocokan (dissonance-reducing buying behavior)

Pola perilaku ini terjadi ketika konsumen ditempatkan oleh banyak pilihan brand dalam satu produk sehingga sulit untuk memutuskan produk mana yang ingin dibeli. Pola perilaku ini juga biasanya dipengaruhi ketika suatu produk dimiliki oleh banyak brand dan di antaranya hanya memiliki sedikit perbedaan.

Karena ada konflik batin untuk memutuskan apa yang ingin dibeli, proses memutuskan barang apa yang ingin dibeli pun dilakukan secara penuh dan sadar oleh konsumen.

Contoh perilaku konsumen dalam bisnis ini adalah ketika seseorang hendak membeli handphone, laptop, atau skincare.

3. Perilaku sehari-hari (Habitual buying behavior)

Contoh pola perilaku konsumen ini terjadi ketika brand yang satu dengan lainnya hampir tidak memiliki perbedaan sama sekali. Sehingga mudah untuk konsumen memutuskan apa yang ingin dibeli bahkan tanpa harus terlibat dalam pembelian.

Contoh perilaku konsumen dalam bisnis ini juga dipengaruhi oleh kebiasaan konsumen di masa lampau. Misal, sejak kecil, konsumen tersebut hanya membeli produk dari brand A.

Selain itu, produk yang dibeli juga merupakan produk kebutuhan pokok. Sehingga apa pun brand-nya selagi masih dibutuhkan maka orang cenderung tetap akan membeli.

Contoh produk yang dibeli sebagai habitual buying behavior adalah beras, roti, minyak goreng, dan air mineral.

4. Perilaku mencari perbedaan (variety-seeking buying behavior)

Contoh perilaku konsumen dalam bisnis  ini terjadi ketika konsumen ingin mencoba produk baru karena bosan atau produk yang biasanya Ia beli sudah tidak ada di pasaran. Bukan karena konsumen tidak puas terhadap produknya.

Ditambah proses pergantian keputusan ini mudah karena dari segi manfaat dan harga pada brand yang dipilih saat ini tidak berbeda jauh dengan brand sebelumnya.

Contoh pola perilaku konsumen jenis ini adalah ketika seseorang bosan ke coffee shop A dan ingin mencari suasana baru di coffee shop B.

Baca juga: Dua Coffee Berbagi Tips Kembangkan Kafe Hingga Mendunia

Itulah contoh perilaku konsumen dalam bisnis yang bisa jadi pedoman dalam memutuskan strategi bisnis. Karena setiap perilaku konsumen pasti akan mempengaruhi bagaimana bisnis Anda bekerja.

Contohnya ketika Anda menjual produk skincare. Saat ini banyak produk skincare yang ada di pasaran sehingga orang cenderung bingung untuk memilih produk apa yang ingin dibeli.

Sehingga hal yang harus dilakukan adalah bagaimana Anda membangun brand sehingga produk Anda mudah dilihat dan diingat oleh konsumen tersebut.

Salah satu cara agar produk mudah dilihat dan dijangkau oleh konsumen adalah memiliki website toko Anda sendiri.

Strategi jualan online dengan membuat website saat ini sudah menjadi kebutuhan. Dengan memiliki website, Anda bisa menjangkau dan membangun kepercayaan konsumen lebih baik.

Untuk itu GoStore hadir sebagai pembuat website toko online yang mampu membantu Anda dalam mengembangkan bisnis melalui berbagai platform penjualan seperti Instagram shopping, Facebook Shop, dan Google Shopping.

Cari tahu lebih lanjut tentang GoStore dan ajukan demo secara gratis melalui link berikut ini.

 

Social Media Share :
Jordhi

Jordhi

Penulis di Blog Moka